Jumat, 04 November 2011

tips memakai dan memilih warna Softlens.


BAnyak  dari kita yang senang memakai softlense, bukan untuk membantu mata minus, tapi sebagai aksesoris penunjang penampilan. dengan softlens banyak orang yang tampil lebih PD dan lain sebagainya. namun banyak pula yang meng-imege kan cowok-cowok yang memakai softlens adalah cowok2 "belok". menurutku tidak juga. siapa aja boleh memakai softlense, bukan berarti cowok ber-softlens itu gay or belok or apalah imege negatif lainnya. 
jujur aja aku memakai softlens, udah 2 tahun belakangan memakai softlens. alasan ku memakai softlens sederhana aja, sebagai pemilik mata minus aku diharuskan memakai kacamata, cos susah lihat dalam jarak tertentu agak rabun gimana gitu. nah masalah muli timbul 6 bulan aku memakai kaca mata aku udah 5 kali ganti ganggang kaca mata, mulai dari patah, ilang dan lupa naruhnya dimana. akhirnya temenku nyaranin buat make softlens. kan dipasang dimata jadi g nyopot2, g bakalan patah, ilang ato lupa naruhnya dimana. 
softlens??????? wikh, g kalay alay tar jadinya, atau malah kayak cewek2. setelah konsultasi ama dokter mata. aku memberanikan diri makai softlens awalnya sekh yang bening aja yang reguler pemakaiannya buat setahun. pertama kali make softlens, ribetnya minta ampun, udah mata pedih, perih masangnya lama, ribet sampe sakit2 kelopak mata di tarik-tarik. tapi itu semua seminggu doang. minggu selanjutnya, clik langsung pasang. selesai, ckil langsung copot, selesai g pake ribet g pake lama. 
beebrapa bulan kemudian. aku mulai agak Pd mencoba pakai softlens yang berwarna-warna, alasannya banyak temen2 yang hangout di moca pakai sotflens dan mereka g kelihatan banci dengan softlens warnanya, tetep biasa aja. 
bingung mau milih warna yang mana, takutnya terlihat feminim, atau malah jadi kayak ababil. kebetulan waktu itu lagi boom filmnya twilight, si edward cullen kan matanya kuning terang gitu kalau lapar, wew, kayaknya si edward macho-macho aja make tu warna mata. akhirnya hunting ke optic, pas BGT ada softklens dengan warna kuning kemas2an, emang agak mencolok kayaknya, tapi aku beli juga. pas pasang, hmmmm cocok ternyata ama warna kulit, tapi kesannya kulitku menjadi kuning kaku gitu padahal kalau mata asliku yang item kulitku putih, g ngerti juga, apakah perasaanku aja ato memang warna soflens berpengaruh. 
tapi softlens warna aku cuma aku pake waktu aku hangout ato di waktu-waktu diluar jam kantor, kalao lagi di kantor pake yang bening aja,. biar g jadi gosip di kantor, maklum sekantor banyak yang ibu-ibu, termasuk yang cowok2 pada ibu-ibu semua kecuali aku, xixixixixix. 
trus aku pernah juga make sotflens warna hijau, wadau kulitku kayaknya jadi kusam bgt. g bangus banget, aku kayak orang ndeso yang mau jadi bule, halah-halah. 

memakai softlens bukan pekerjaan yang bisa asal-asalan lho, karna benda asing dimasukkan kedalam organ yang sangat penting ditubuh kita, jadi harus benar-benar diperhatikan kebersihan dan keseterilannya, trus kalo mata lagi iritasi atau mengalami maslah jangan pernah memaksakan memakai softlens bisa merusak mata anda. 
kalau aku merawat soflense dengan cara. 
1. softlens yang udah aku pake, aku cuci pake air kusus untuk cuci sotflens (ada banyak di jual di optic-optic atau di apotek)) setelah benar2 kering. aku rendam di dalam tempat penyimpanan kusus yang tertutup rapat, trus suhu tempat kita menyimpannya harus terjaga suhunya. 
2. softlense yang akan aku pake harus udah terendam dalam cairan perendamnya setidaknya 23 jam. cos kalau baru direndam sebentar trus di pake g enak dimata. 
3. waktu melepaskan softlens ataupun memasangnya, kebersihan peralatan-peralatan yang dipakai, tangan dan lainnya harus terjaga, jangan abis makan gorengan trus masang softlens, bisa heng hong mata mu. 
4. sediakan lebih dari sepasang softlens untuk memberi waktu rehat dalam perendaman softlens yang lain sebelum dipakai kembali. jadi bisa ganti2 sehingga kebersihan dari sotlens terjaga. 
5. gantilah air perendam softlens tiap akan merendam, jadi jangan merendam softlens dalam air tempat kita merendamnya kemaren,. bisa-bisa ada bakteri yang berekmbang disana dan bisa mindah kemata. 
6. jangan lupa pake obat tetes mata rutin yang mengandung vit.A dan memang ramah buat softlens cos ada obat mata yang memakai bahan-bahan yang tidak ramah untuk softlens. kalau aku, sebelum makai softles aku pakai obat tetes bervit.A. trus untuk obat tetes yang dipakai selama aku memakai softlens aku pakai lubric biasa aja yang memang kusus untuk softlens, trus kalau softlens nya dakh dibuka, kadang-kadang pakai obat tetes vit. A lagi kadang2 aku cuma nempelin tisu basah atau timun dingin di mata aja. 

nah sebelum memutuskan memakai softlens kita kudu yakin dulu kita bisa g ya jaga kebersihannya, trus displin g ama diri kita sendiri buat melakukan perawatan dengan softlens maupun mata kita sendiri, karna kalau g disiplin bisa-bisa mata kena iritasi atau bahkan rusak. jangan main-main dengan indra anda. kalau rusak akan sangat mahal biaya untuk memperbaikinya. trus jangan sembarangan memilih warna softlens. jangan sampe penampilan anda dengan softlens membuat anda terlihat alay dan kampungan, sesuaikan dengan warna kulit dan warna rambut anda agar tetap serasi, untuk kekantor aku sarankan tetap memakai softlens bening atau kacamata aja, jangan yang warnanya rame. cos menurut aku g pas aja ama suasana formal kantor dengan warna mata yang rame.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...